• Tentang Kami
  • Tim Pijarnews
  • Kerjasama
Senin, 5 Juni, 2023
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Pijar News
  • Nasional
  • Ajatappareng
  • Pijar Channel
  • Sulselbar
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Opini
  • Teknologi
  • Kesehatan
Pijar News
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Utama Advertorial Pemkot Parepare

Puncak HUT ke-63 Parepare, Gubernur dan Wali Kota Resmikan 9 Proyek Pembangunan

Dian Muhtadiah Hamna Editor: Dian Muhtadiah Hamna
10:57, 21 Maret 2023
di Pemkot Parepare
Waktu Baca: 2 menit
FacebookWhatsappTwitterTelegram

PAREPARE, PIJARNEWS.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare menggelar puncak peringatan HUT Kota Parepare ke-63, di Lapangan Tenis, Kompleks Rujab Wali Kota Parepare, Jl. Lasiming, Kelurahan Lappade, Kecamatan Ujung, Kota Parepare, Senin (20/3/2023).

Acara itu dihadiri oleh Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman beserta jajarannya. Hadir Wali Kota Parepare, HM Taufan, Wawali Parepare, Pangerang Rahim, Ketua Tim Penggerak PKK Parepare, Hj. Erna Rasyid Taufan, Ketua DPRD Parepare, Kaharuddin Kadir, Danrem 141 Toddopuli, Brigjen TNI Budi Suharto, perwakilan Kapolda Sulsel, SKPD lingkup Parepare dan sebagainya.

Selain menghadiri puncak peringatan HUT Kota Parepare ke-63, Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman bersama Taufan Pawe juga meresmikan 9 proyek pembangunan di Kota Parepare diantaranya, pembangunan jembatan kembar dari bantuan keuangan Pemprov Sulsel yang diresmikan langsung oleh Andi Sudirman Sulaiman, pembangunan Pasar Wekke’e, pembangunan pelataran UMKM, revitalisasi stadion GBH, pengadaan rumah impian, pengelolaan pendidikan SMP dan SD, betonisasi/revitalisasi jalan lingkungan, rehabilitasi dan rekonstruksi jalan serta pembangunan trotoar.

Baca Juga

Festival Salo’ Karajae Jadi Wadah Promosi dan Distribusi Hasil UMKM

Dijamin Transparan, Taufan Pawe Lakukan Pembayaran Perdana PBB Gunakan Sistem Digital

Dalam sambutannya Gubernur Andalan berharap, Parepare dengan simbolnya kota cinta bisa menjadi contoh ke depan. “Kalau kita lihat Parepare ini kota transit. Antara utara ke selatan, antara semua sistem jasa. Bangunlah, kita sama-sama membangun Parepare sebagai kota jasa, tepat sekali. Sebagai kota perdagangan, tepat sekali, kota wisata kesehatan,” kata Sudirman.

Lebih lanjut, ia pun mengungkapkan, untuk menjadi standar internasional dibidang kesehatan seperti Singapura dan Thailand, agar mendorong  masyarakat menjaga kultural lebih kuat.

“Kenapa semua orang ke Singapura dan Thailand?, SDM dan pelayanannya tidak terlalu jauh beda. Yang membedakan diantara kita adalah kultur, menjaga kultural agar lebih kuat. Sehingga bisa sepadang dengan standar internasional,” ulasnya.

Taufan Pawe mengatakan, ini adalah perayaan HUT yang terakhir buat dirinya. Ia pun berharap, ini merupakan sarana informasi, komunikasi mentransformasi apa-apa yang telah dilakukan selama dirinya memimpin Parepare.

“Saya sudah buktikan seperti inilah hasil-hasil pembangunan kepada rakyat. Mudah-mudahan rakyatku pada akhirnya menjadi ahli syukur. Mensyukuri hasil-hasil pembangunan yang ada. Tentunya itu adalah bukti komitmen sebagai penerima amanah dan kedaulatan rakyat,” ucap TP akronim Taufan Pawe.

Terkait bantuan dari Gubernur Sulsel, Taufan Pawe mengatakan, tidak ada bantuan keuangan dari Pemprov tidak bersinergi dengan Pemkot.

“Intinya tidak ada bantuan keuangan dari provinsi tidak bersinergi dengan pemerintah Kota Parepare. Bersinergi yah dengan kami juga intervensi dengan dana-dana DAU (dana alokasi umum),” kata TP.

Dipuncak peringatan HUT ke-63 Kota Parepare itu juga Pemprov Sulsel melalui Gubernur, Andi Sudirman Sulaiman menyerahkan bantuan keuangan daerah sebesar Rp10 miliar yang diterima langsung oleh Taufan Pawe didampingi Wawali Parepare, Pangerang Rahim dan Ketua DPRD Parepare, Kaharuddin Kadir. (why)

Terkait: Pemkot Parepare

BERITA TERKAIT

Stand pameran Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Parepare di lokasi Festival Salo' Karajae dipadati pengunjung, Sabtu, (3/6/2023)

Festival Salo’ Karajae Jadi Wadah Promosi dan Distribusi Hasil UMKM

4 Juni 2023
Pemerintah Kota Parepare kini menerapkan sistem pembayaran Pajak Bumi Bangunan (PBB) melalui QRIS Dinamis

Dijamin Transparan, Taufan Pawe Lakukan Pembayaran Perdana PBB Gunakan Sistem Digital

2 Juni 2023
Festival Salo Karajae dibuka resmi Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe bersama Kemenparekraf RI dan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sulsel, Rabu malam (31/5/2023)

Pemkot Parepare Kembali Gelar Festival Salo Karajae, Target Perputaran Uang Rp 3 Miliar

2 Juni 2023
Lapangan tenis PAM Tirta Karajae ditunjuk sebagai  venue  pelaksanaan turnamen Tenis Lapangan Beregu Putra Kejuaraan Walikota Cup tahun 2023

Baru Rampung, Lapangan Tenis PAM Tirta Karajae Jadi Venue Turnamen Beregu Putra Kejuaraan Wali Kota Cup 2023

26 Mei 2023
Kepala BPK RI Perwakilan Sulsel Amin Adab Bangun memberikan piagam WTP  kepada Wali Kota Parepare Taufan Pawe, di Kantor BPK Perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan, di Kota Makassar, Senin, (22/5/2023)

Ketujuh Kali, Taufan Pawe Antarkan Parepare Raih Piagam WTP

23 Mei 2023
Workshop Pengelolaan Pasca Program Kegiatan Peningkatan Kapasitas Masyarakat dan Pemda Program NSUP-KOTAKU di Hotel Gammara, Makassar, pada Selasa (9/5/2023)

Bappeda Parepare Kolaborasi Tuntaskan Kota Tanpa Kumuh di Parepare

11 Mei 2023
Selanjutnya

Resmikan Poskesdes di Butusawe, Bupati Pinrang Harap Petugas Medis Siap Siaga

Berita Terkini

Opini

Media dan Arah Pemilu 2024

4 Juni 2023
Ajatappareng

32 Tahun Tidak Dialiri Listrik, IPMP Tagih Janji Pemerintah

4 Juni 2023
Pemkot Parepare

Festival Salo’ Karajae Jadi Wadah Promosi dan Distribusi Hasil UMKM

4 Juni 2023
Pemprov Sulsel

Nikmati Sejuknya Malino, Andi Sudirman Sulaiman Jalan Pagi Sejauh 4 Km

4 Juni 2023
Ajatappareng

P3AKSI Gelar Kontes Ayam Ketawa Nasional Berhadiah Perhiasan Emas di Sidrap

3 Juni 2023

Terverifikasi Administrasi dan Faktual Oleh Dewan Pers

  • Tentang
  • Redaksi
  • Advertise
  • Kebijakan Privacy
  • Disclaimer
  • Kode Etik
  • Pedoman Pemberitaan
  • Perlindungan Wartawan

©2016 - 2023. Hak Cipta oleh PT. Pijar Media Global.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nasional
  • Ajatappareng
  • Pijar Channel
  • Sulselbar
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Opini
  • Teknologi
  • Kesehatan

©2016 - 2023. Hak Cipta oleh PT. Pijar Media Global.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist