PAREPARE, PIJARNEWS.COM–Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe diwakili oleh Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, M Anwar Amir hadir dan membuka resmi Pasar Ramadan IM3 by BPC Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Parepare Tahun 2023 di Kawasan Kuliner Syariah, Masjid Terapung BJ Habibie, Parepare, Ahad malam (26/3/2023).
Turut hadir jajaran Forkopimda, termasuk Wakil Ketua DPRD Parepare, H Tasming Hamid yang merupakan mantan Ketua HIPMI Parepare, dan jajaran pengurus HIPMI Parepare.
Sambutan Wali Kota Parepare yang dibacakan oleh Anwar Amir mengapresiasi HIPMI Parepare yang menyelenggarakan kegiatan Pasar Ramadan. Anwar mengemukakan, hal ini membuktikan HIPMI Parepare menjadi mitra pemerintah daerah dalam membangun Parepare.
Pelaksanaan Pasar Ramadan ini, kata Anwar, patut diapresiasi sebagai salah satu upaya pemulihan ekonomi berkelanjutan. Melalui Pasar Ramadan memberikan kesempatan bagi pelaku UMKM mempromosikan produk dan jasa yang dihasilkan.
“Oleh karena itu, kepada seluruh pihak yang berpartisipasi dalam Pasar Ramadan ini, mari kita tingkatkan kerja sama dalam memajukan daerah ini. Baik pihak swasta, BUMN, BUMD, UMKM maupun pemerintah harus saling bersinergi satu sama lain untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat Kota Parepare,” harap Anwar dilansir dari artikel.news.
Anwar juga mengharapkan dukungan HIPMI dalam upaya pemulihan ekonomi. HIPMI merupakan mitra Pemkot Parepare dalam melaksanakan program-program pembangunan di Parepare dari tahun ke tahun. Hubungan yang terjalin antara HIPMI dan Pemkot Parepare sudah berjalan dengan baik selama ini.
Anwar yang juga Plt Kepala Dinas Kominfo Parepare menekankan, bahwa peran HIPMI mendukung program-program Pemkot, mulai dari sosialisasi, bagaimana mengembangkan UMKM, e-commerce, penyaluran KUR yang diharapkan akan melahirkan pengusaha-pengusaha baru.
“Pemerintah, pengusaha dan masyarakat merupakan pilar dan satu kesatuan yang selayaknya bersinergi membangun perekonomian. Melalui sinergi ini diharapkan akan membuka lapangan kerja, dan mengurangi kemiskinan,” tegas Anwar.
Ketua Panitia Pasar Ramadan, Zulham Arief mengatakan, kegiatan ini berlangsung mulai 26 Maret 2023 hingga 15 April 2023 atau selama 21 hari.
UMKM yang menjadi peserta pada kegiatan ini berjumlah 24 jenis makanan/minuman dan 4 fashion.
Kegiatan akan diramaikan oleh Muslim Fashion Show (cilik, remaja, dan dewasa), talkshow kolaboratif bersama komunitas hobi dan kreatif di Parepare, lomba dai cilik, patrol sahur, hiburan band, lomba makan mi, Pasar Murah, hingga nonton bareng pertandingan Liga 1, Madura United melawan PSM Makassar.
“Terima kasih kepada Bapak Wali Kota dan jajaran Pemerintah Kota Parepare atas dukungannya untuk kesuksesan acara ini. Dan terima kasih juga kepada Panitia Pasar Ramadan dan pengurus BPC HIPMI Kota Parepare,” kata Zulham. (adv/art)