PAREPARE, PIJARNEWS.COM – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) wilayah IV Sulawesi Selatan merilis Prakiraan Cuaca Kota Parepare untuk hari ini dan besok, Senin hingga Selasa (29-30/4/2024).
Wilayah Parepare, Sulawesi Selatan hari ini diperkirakan akan diguyur hujan ringan, sedang dan cuaca mendung seharian hingga besok. Prakiraan cuaca ini dapat menjadi acuan bagi anda yang akan berkegiatan di wilayah Kota Parepare.
Berikut rincian prakiraan Cuaca BMKG untuk wilayah Parepare dan sekitarnya yang diambil dari sumber bmkg.go.id. untuk 30 April 2024.
– Pukul 02:00-08:00 WITA berawan
– Pukul 08:00-11:00 WITA cerah berawan
– Pukul 14:00-23:00 WITA hujan ringan
Prakiraan suhu 25°C-33°C, kelembapan udara 70%-90%, dan kecepatan angin 10km/jam.
Selain itu, berdasarkan data dari bmkg.go.id, terdapat Peringatan Dini : waspada potensi hujan sedang dan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin pada siang hingga malam hari di wilayah Sulawesi Selatan.
Terkait cuaca, , Erik, Kepala Seksi Pencegahan dan Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Parepare mengungkapkan, pihaknya telah melakukan berbagai kegiatan sebagai upaya mitigasi bencana.
Seperti melakukan pelatihan dan Sosialisasi kepada Masyarakat yang bermukim di daerah rawan bencana. Komunikasi, Informasi dan Edukasi (KIE) dengan tujuan penyampaian informasi untuk meningkatkan pengetahuan, sikap dan perilaku masyarakat dalam membangun budaya sadar bencana.
“Kami juga melakukan geladi kesiapsiagaan yang melibatkan stakeholder terkait dan masyarakat,” ungkapnya.
Selain itu, lanjutnya, pihaknya juga intens mengupdate informasi cuaca harian dan peringatan dini yang dikeluarkan secara resmi oleh BMKG untuk selanjutnya disebarkan melalui media sosial.
“Tujuannya agar masyarakat dapat lebih siap dalam menghadapi kondisi yang akan terjadi,” jelas Erik.
Selain itu, Erik menyebut bahwa bertepatan peringatan hari bumi kemarin BPBD Parepare juga melakukan penanaman bibit pohon dibeberapa titik bantaran sungai jawi-jawi yang memang selama ini menjadi daerah rawan banjir.
“Posko layanan juga stand by 1 x 24 jam oleh personil Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (TRC-PB) BPBD, untuk memberikan pelayanan cepat bila terjadi kondisi darurat yang dapat diakses melalui kontak layanan 112,” tutup Erik.
Reporter: Rizkyanti