MAKASSAR, PIJARNEWS.COM — Bupati Sidrap Rusdi Masse (RMS) mendukung terselenggaranya event jalan santai yang akan digelar FPA-BTNS, 26 Maret mendatang. Rusdi menyebut ajang tersebut adalah kesempatan yang baik untuk bersilaturahmi antar warga.
“Acara jalan santai ini bagus, besar. Informasinya tersebar massive. Insya Allah semoga saya bisa hadir meramaikan,” jelas Rusdi saat ditemui PIJAR di Makassar, Minggu 19/3.
Rusdi mengatakan, pada saat yang sama (26/3) dia juga mesti standby di Makassar mendampingi Surya Paloh yang rencananya datang. Namun demikian, dia akan menyampaikan kepada kader dan pengurus Nasdem se-Ajatappareng agar ikut berpartisipasi dalam acara tersebut. Hal itu kata Rusdi, agar kader Nasdem makin dekat dengan masyarakat umum.
Ketua Tim Kerja Akil Rifai mengungkapkan apresiasi atas perhatian RMS dalam event jalan santai ini. Kepedulian RMS, selaku salah satu figur berpengaruh di Ajatappareng akan mengangkat citra event tersebut.
“RMS tidak hanya besar di Sidrap saja. Sebagai tokoh dengan pelbagai prestasi di Sidrap, figuritas RMS membawanya menjadi tokoh berpengaruh di Ajatappareng, bahkan Sulsel. Tim kerja berbangga jika beliau berkanan hadir,” kata Akil.
Jalan santai FPA-BTNS menyediakan hadiah utama satu unit rumah bagi peserta yang beruntung. Ratusan hadiah lainnya menanti untuk dimenangkan. Untuk mendaftar, peserta bisa datang langsung ke Bank BTN Syariah (Jl Andi Makkasau) atau ke Redaksi Pijarnews.com (Jl Kelapa Gading). Untuk informasi lebih lanjut, bisa menghubungi +62 817-783-288 (Akil) atau +62 853-4374-7733 (Ibrah). (ris)