PAREPARE, PIJARNEWS.COM – Program Studi (Prodi) Manajemen Keuangan Syariah (MKS) jenjang Sarjana Strata 1 (S1) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare meraih Akreditasi ‘Unggul’ dari LAMEMBA (Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi).
Akreditasi Unggul tersebut dibuktikan dengan Sertifikat Akreditasi LAMEMBA No. 1930/DE/A.5/AR.10/I/2025, yang berlaku selama 5 (lima) tahun, terhitung sejak 10 Januari 2025 hingga 10 Januari 2030.
Ketua Program Studi Manajemen Keuangan Syariah, Dr. Nurfadhilah, S.E., M.M., menerangkan bahwa persiapan Program Studi untuk memenuhi standar unggul itu dimulai sejak ia di amanahkan menjadi Ketua Prodi Manajemen Keuangan Syariah. “Jadi sejak awal saya dilantik menjadi Ketua Prodi Manajemen Keuangan Syariah, sejak itu pula saya sudah mempersiapkan segala kebutuhan untuk predikat unggul itu,” terang Kaprodi MKS tersebut.
Dhila sapaan akrab Ketua Prodi MKS juga menjelaskan tantangan terbesar yang di lalui dalam memenuhi standar akreditasi unggul adalah terkait pemenuhan syarat-syarat wajib predikat unggul. “Kita tahu bahwa untuk memenuhi predikat unggul dalam akreditasi LAMEMBA itu sebagian besar standarnya itu adalah Internasional,” jelasnya.
Ia menerangkan bahwa salah satu Indikator utama yang menjadi fokus Prodi untuk mencapai akreditasi unggul ialah bagaimana memenuhi syarat-syarat wajib dari standar akreditasi LAMEMBA. Sehingga terdapat target-target tersendiri untuk unggul. Mulai dari banyaknya lektor maupun kegiatan-kegiatan internasional yang menjadi fokus utama pemenuhan dalam pencapaian akreditasi ini.
Kegiatan Internasional menjadi salah satu tantangan dalam proses mencapai akreditasi unggul, karena kegiatan internasional itu masih terbatas di kampus ini. Sehingga Kaprodi MKS bersama tim penyusun terus berupaya untuk mengatasinya sehingga bisa memenuhi semua standar terkait kegiatan internasional tersebut.
Pencapaian Akreditasi Unggul ini juga tak lepas dari kerja keras dan komitmen Dhila bersama tim yang sejak awal telah menargetkan yang tertinggi termasuk akreditasi Unggul ini. Meskipun awalnya ia sempat ragu, tetapi Kaprodi MKS tersebut bersama tim tetap berusaha untuk bisa memenuhi seluruh standar unggul dan alhamdulillah bisa terpenuhi, ungkapnya.
Proses pencapaian akreditasi Unggul ini merupakan buah dari usaha dan sinergitas para tim penyusun yang sudah di SK-kan dalam proses akreditasi MKS ini. Mulai dari Dekan FEBI, Wakil Dekan, Ketua Prodi, Dtps MKS, Tendik, serta beberapa mahasiswa MKS yang juga terlibat dalam proses penyusunan menuju akreditasi unggul.
“Sebelumnya kita tidak pernah menyangka akan berhasil mendapatkan akreditasi Unggul, Prodi Manajemen Keuangan Syariah yang awalnya masih Akreditasi Baik. Alhamdulillah Allah Maha Baik, semua proses dimudahkan mulai dari Proses DED hingga Assessment Lapangan,” tuturnya penuh haru.
Dhila yang baru pertama kali menjabat sebagai Ketua Prodi namun telah berperan penting dalam menorehkan akreditasi Unggul ini berharap semoga dengan di dapatnya predikat unggul dari Prodi MKS ini bisa memberikan peluang kerja yang lebih besar bagi para alumni nantinya.
“Bagaimanapun kita tahu bahwa akreditasi itu menjadi salah satu pertimbangan dalam dunia kerja. Jadi semakin tinggi sebuah akreditasi kampus itu biasanya ijazah alumni itu semakin dipertimbangkan,” katanya.
Perolehan akreditasi Unggul ini diharapkan bisa membantu lembaga dalam peningkatan kualitas serta mutu. Sekaligus bisa membantu dalam pencapaian target institusi IAIN Parepare yaitu juga untuk mendapatkan predikat unggul. “Semoga akreditasi unggul ini bisa dipertahankan untuk seterusnya dan kedepannya,” harapnya.
Sementara itu, Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) IAIN Parepare, Dr. Muhammad Qadaruddin, M.Sos.I. mengucapkan Selamat dan Sukses kepada Program Studi Manajemen Keuangan Syariah (S1) atas pencapaian peringkat akreditasi ‘UNGGUL’. Serta Program Studi Ekonomi Syariah (S1) atas pencapaian peringkat akreditasi ‘BAIK SEKALI’.
“Pencapaian ini adalah hasil kerja keras, dedikasi, dan kolaborasi seluruh civitas akademik,” jelas Ketua LPM IAIN Parepare tersebut pada Jumat (17/01/2025).
Lebih lanjut, Qada pun menyampaikan harapannya semoga dengan peringkat akreditasi ini, mutu pendidikan di IAIN Parepare juga semakin meningkat dan memberikan kontribusi nyata bagi pengembangan keilmuan serta kemaslahatan umat, tutupnya.
Reporter: Rizkyanti