• Tentang Kami
  • Tim Pijarnews
  • Kerjasama
Minggu, 15 Juni, 2025
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Pijar News
  • Nasional
  • Ajatappareng
  • Pijar Channel
  • Sulselbar
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Opini
  • Teknologi
  • Kesehatan
Pijar News
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Utama Opini

OPINI : Karang Taruna Berjiwa Sosialisme

Alfiansyah Anwar Editor: Alfiansyah Anwar
09:31, 02 Februari 2020
di Opini
Waktu Baca: 2 menit
Oleh : Muhammad Tariq (Putra Karang Taruna Kabupaten Barru dan Pegiat Literasi)

Oleh : Muhammad Tariq (Putra Karang Taruna Kabupaten Barru dan Pegiat Literasi)

OPINI — Di Indonesia terdapat bermacam-macam organisasi kepemudaan. Ada organisasi yang bertaraf nasional, ada yang bertaraf regional, dan ada pula yang bertaraf lokal. Salah satu organisasi pemuda yang ada ialah Karang Taruna. Kalau kita memahami pengertian singkat dari organisasi tersebut, Karang artinya wadah/tempat sedangkan Taruna artinya remaja atau pemuda. Jadi Karang Taruna biasa diartikan tempat kegiatan para pemuda.

Karang Taruna pertama kalinya lahir pada tanggal 26 September 1960 di Kampung Melayu, Jakarta. Dalam perjalanan sejarahnya, Karang Taruna telah melakukan berbagai kegiatan, sebagai upaya untuk turut menanggulangi masalah-masalah Kesejahteraan Sosial terutama yang dihadapi generasi muda dilingkungannya, sesuai dengan kondisi daerah dan tingkatan masing-masing.

Sampai saat ini masih banyak masyarakat yang tidak tahu tentang arti dan peran dari organisasi besar Karang Taruna. Walaupun ada yang tahu, itu hanya sebagian kecil saja, seperti halnya bagian lingkup pemerintah daerah setempat. Mirisnya lagi, banyak masyarakat salah memahami organiasi Karang Taruna. Apalagi menganggap organisasi ini cakupannya hanya untuk pemuda, itu sangat keliru karena Karang Taruna ada untuk mewadahi aliansi masyarakat agar kesejahtaraan sosial lebih berkembang.

Memaknai Karang Taruna dalam satu sudut pandang (untuk pemuda saja) sebenarnya tidak masalah. Akan tetapi akan berdampak pada produktivitas pemuda. Bagaimana tidak, pemuda hanya akan peka terhadap masalah yang berkaitan dengan kepemudaan saja. Sehingga program pemberdayaan masyarakat terfokus pada pemuda pula, tidak kepada masalah sosial secara umum.

Kalau kita merujuk pada tugas Karang Taruna dalam AD/ART yaitu memberikan pemahaman kepada kita kalau peran Karang Taruna bukan hanya masalah kaum pemuda saja, akan tetapi lebih dari itu, dan menyangkut kesejahteraan sosial. Karna Karang Taruna memiliki tugas dan peran sebagai solusi dari masalah sosial yang tentunya melibatkan anak-anak, pemuda, dan orang tua.

Baca Juga

Bupati Sidrap Terima  Penghargaan Nasional Ikon Pelopor Kepemudaan

200 Peserta Karang Taruna Kota Parepare Ikuti Bimbingan Peningkatan Kompetensi

Sejalan dengan perkembangan Karang Taruna yang mampu memberikan peran dan kontribusi dalam pembangunan dan pengembangan sumber daya alam dan sumber daya manusia menjadikan masyarakat setempat lebih progresif dalam mengelolah berbagai hasil alam dan karya-karya yang unik. Sehingga orang yang melihat dari luar daerah bahkan sampai kemanca negara tertarik dengan produk-produk yang dihasilkan dari tangan-tangan kreatif dan ide-ide produktif Karang Taruna.

Tentunya sektor pembangunan tidak akan terlupakan melalu semangat kerja sama dengan pemerintah setempat dalam memajukan pembangunan daerah.

Selain itu, Karang Taruna menjadi icon dalam menangani kesenjangan sosial di berbagai wilayah dan daerah-daerah tertentu dengan cara melakukan berbagai kegiatan seperti bakti sosial, sosialisasi pemberdayaan masyarakat hingga mengembangkan minat bagi pemuda-pemudi agar lebih kreatif, produktif dan inovatif.

Sebagaimana tujuan Karang Taruna membentuk jiwa sosial dengan berkepribadian, berpengetahuan dan terampil. Yang pastinya, harapan penulis agar terwujudnya kesejahteraan sosial yang abadi sehingga semua masyarakat makmur dan sejahtera. (*) 

 

Terkait: Karang Taruna

BERITA TERKAIT

Bupati Sidrap Terima  Penghargaan Nasional Ikon Pelopor Kepemudaan

26 November 2023

200 Peserta Karang Taruna Kota Parepare Ikuti Bimbingan Peningkatan Kompetensi

29 Oktober 2023
Tarik tambang, salah satu lomba dalam kegiatan SKBT di Lapangan Andi Palalloi, Desa Maritenggae, Kecamatan Suppa, Jumat  (16/12/2022).

Perkuat Silaturahmi, Karang Taruna Kabupaten Pinrang Gelar SKBKT

17 Desember 2022

Gelar Donor Darah, Ketua KT Sidrap Ajak Masyarakat dan Pegawai OPD Mendonor

26 September 2022

Meriahnya Lomba Sorak Kemerdekaan Karang Taruna Massiddie Pinrang

28 Agustus 2022

KT Enrekang Bakal Gelar Temu Karya, Bupati MB Ajak Sukseskan dan Semarakkan

25 Juli 2022
Selanjutnya
Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah menerima kunjungan pengurus Apersi Sulsel yang dipimpin Yasser Latief di Rujab Gubernur, Minggu (2/2/2020).

Gubernur Sulsel Ajak Apersi Bersinergi

BERITA POPULER

  • Wali Kota Parepare Tasming Hamid Mutasi 16 Pejabat, Ini Nama-namanya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Ustaz Abdul Latief Raih Gelar Doktor di UIN Alauddin Makassar, Teliti Modul Pembelajaran Kitab Kuning

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Dari Mario ke Negeri Sakura, Perjalanan Bardi Arifin Merawat Sapi Ikon Kelas Dunia

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Malino Dulu Sejuk, Kini Terancam: Refleksi di Hari Lingkungan Hidup Sedunia

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Andini Firna Aryanti, Pencetus Kepemimpinan Perempuan Pertama UKM Seni dan Budaya Talas Unismuh

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Umurnya Sudah 66 Tahun, Pria di Parepare Ini Ditangkap Diduga Rudapaksa Anak di Bawah Umur

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Alfiansyah Anwar Raih Predikat Gemilang, Penguji Tak Kuasa Tahan Haru

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • PDAM Gandeng BBPJN dan Pemkot Makassar Bahas Koneksi Pipa untuk Utara-Timur Kota

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pemkab Sidrap Tata Taman Usman Isa

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pemprov Sulsel Tindak Tegas Tujuh Tempat Hiburan Malam Tak Berizin di Makassar

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Media Online Pijar News ini Telah Terverifikasi secara Administratif dan Faktual Oleh Dewan Pers

  • Tentang
  • Redaksi
  • Advertise
  • Kebijakan Privacy
  • Disclaimer
  • Kode Etik
  • Pedoman Pemberitaan
  • Perlindungan Wartawan

©2016 - 2025. Hak Cipta oleh PT. Pijar Media Global.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nasional
  • Ajatappareng
  • Pijar Channel
  • Sulselbar
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Opini
  • Teknologi
  • Kesehatan

©2016 - 2025. Hak Cipta oleh PT. Pijar Media Global.