• Tentang Kami
  • Tim Pijarnews
  • Kerjasama
Sabtu, 31 Januari, 2026
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Pijar News
  • Nasional
  • Ajatappareng
  • Pijar Channel
  • Sulselbar
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Opini
  • Teknologi
  • Kesehatan
Pijar News
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Utama Sulselbar

Lapekom Gagas Gerakan Parepare Mengaji, Wali Kota Beri Dukungan Penuh

Tim Redaksi Editor: Tim Redaksi
18:56, 18 Juni 2025
di Sulselbar, Topik Utama
Waktu Baca: 2 menit
Lapekom Gagas Gerakan Parepare Mengaji, Wali Kota Beri Dukungan Penuh

PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Wali Kota Parepare, H. Tasming Hamid, SE., MH., menyambut positif usulan Lembaga Pengkajian, Edukasi, Komunikasi Masyarakat (Lapekom)
yang menginisiasi “Gerakan Parepare Mengaji”. Kegiatan itu akan menyasar kalangan tenaga pendidik. Hal itu terungkap saat audiensi di ruang kerja wali kota, Senin (17/6/2025).

Ketua Umum Lapekom, Zaid Zainal, S.Pd., M.Pd., Ph.D., menyampaikan bahwa gerakan ini lahir sejalan dengan Visi Wali Kota Parepare agar semua ASN muslim di Parepare bisa mengaji.

“Langkah awal yang akan dilakukan dengan mendata seluruh ASN muslim di Parepare yang belum bisa mengaji dan akan diawali dengan mendata seluruh guru SD dan SMP. Rencananya akan dilakukan dalam waktu dekat ini,” kata Zaid.

Ia juga mengatakan, gagasan ini lahir dari keprihatinan atas masih banyaknya masyarakat, termasuk guru, yang belum lancar membaca Al-Qur’an. “Kita ingin pendidikan di Parepare tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga spiritual,” ujar Zaid.

Audiensi tersebut juga dihadiri Pengawas Lapekom, H. Umar, S.Pd., M.Pd., serta sejumlah pengurus lainnya seperti Rahman Dj, Andi Abdul Muis, Alfiansyah Anwar, Marhani, dan Kasman. Mereka menyampaikan paparan konsep program Gerakan Parepare Mengaji kepada wali kota.

Baca Juga

Musrenbang RKPD 2027, Pemkot Parepare Bakal Fokus Kesejahteraan Rakyat

PD IPIM Dilantik, Wali Kota Ungkap Ingin Jadi Pejabat di Parepare Harus Bisa Mengaji

Zaid menjelaskan, langkah awal program ini adalah melakukan survei kemampuan guru dalam membaca Al-Qur’an. Hasil survei akan dijadikan dasar untuk mengklasifikasi kemampuan dan membentuk kelompok-kelompok pengajian di tiap institusi pendidikan.

“Selanjutnya, kegiatan kelompok ‘Guru Mengaji’ akan diaktifkan, agar semangat ini menjalar ke instansi dan masyarakat luas. Kami akan terus memantau dan mengevaluasi agar program berjalan efektif dan efisien,” jelas Dosen UNM Kampus V ini.

Lapekom pun menyatakan kesiapannya berkolaborasi dengan Pemkot Parepare melalui “Gerakan Parepare Mengaji”. Mereka berharap dukungan pemerintah bisa memperkuat karakter Qur’ani di kalangan guru dan ASN, khususnya ASN muslim.

Wali Kota Parepare, Tasming Hamid merespons antusias gagasan tersebut. Ia menegaskan bahwa ASN muslim yang ingin menduduki jabatan harus bisa mengaji. “Kecerdasan intelektual saja tidak cukup, harus diimbangi dengan kecerdasan emosional dan spiritual,” tegasnya.

Menurut wali kota, pihaknya telah menggagas sejumlah kegiatan keagamaan bagi ASN. “Ada OPD yang menggelar setiap Senin, ada juga yang hari Rabu, dan Jumat. ASN di OPD mengikuti kegiatan belajar mengaji, tajwid, dan kajian keislaman,” ujarnya.

Tasming juga mengungkapkan, dalam seleksi kepala sekolah baru-baru ini, salah satu syaratnya adalah tes membaca Al-Qur’an. Hal ini bagian dari implementasi Perda Baca Tulis Al-Qur’an yang telah diberlakukan di Parepare.

Lebih jauh, setelah enam masjid dibuka 24 jam, TSM panggilan akrab Tasming Hamid juga mewacanakan agar setiap masjid memiliki ustadz atau guru agama tetap yang bisa menjadi tempat bertanya soal agama. “Masjid harus jadi pusat interaksi keagamaan, agar masyarakat makin cerdas dalam memahami Islam,” katanya.

Gerakan ini akan mulai digaungkan pada momen peringatan 1 Muharram 1447 H atau 26 Juni 2025 mendatang. Lapekom akan dilibatkan langsung dalam perhelatan tersebut untuk memulai kampanye edukatif kepada publik.

“Saya mengapresiasi gerakan Parepare Mengaji ini. Ini sejalan dengan visi kami dalam menciptakan masyarakat religius dan berakhlak,” tutup Tasming Hamid. (alf)

Terkait: Gerakan Parepare MengajiKota ParepareLapekomMengajiTasming HamidTSMWali Kota Parepare

BERITA TERKAIT

Musrenbang RKPD 2027, Pemkot Parepare Bakal Fokus Kesejahteraan Rakyat

Musrenbang RKPD 2027, Pemkot Parepare Bakal Fokus Kesejahteraan Rakyat

19 Januari 2026
PD IPIM Dilantik, Wali Kota Ungkap Ingin Jadi Pejabat di Parepare Harus Bisa Mengaji

PD IPIM Dilantik, Wali Kota Ungkap Ingin Jadi Pejabat di Parepare Harus Bisa Mengaji

17 Januari 2026
Di Era Tasming Hamid, Jalan Rusak Bertahun-tahun di Parepare Akhirnya Diperbaiki

Di Era Tasming Hamid, Jalan Rusak Bertahun-tahun di Parepare Akhirnya Diperbaiki

30 Desember 2025
Wali Kota Parepare Hentikan Acara Pelantikan Demi Doakan Tokoh Dermawan HSL

Wali Kota Parepare Hentikan Acara Pelantikan Demi Doakan Tokoh Dermawan HSL

9 Desember 2025
Delapan Akademisi Masuk Bursa Calon Rektor UMPAR 2025-2029

Delapan Akademisi Masuk Bursa Calon Rektor UMPAR 2025-2029

29 Agustus 2025
SMPIT Andalusia Parepare Resmi Kantongi Izin Operasional

SMPIT Andalusia Parepare Resmi Kantongi Izin Operasional

28 Agustus 2025
Selanjutnya
SK Diperpanjang, PPPK Sidrap Ucap Terima Kasih, Bupati: Kekuatan Birokrasi Tidak Lahir dari Tekanan

SK Diperpanjang, PPPK Sidrap Ucap Terima Kasih, Bupati: Kekuatan Birokrasi Tidak Lahir dari Tekanan

Berita Terbaru

Hamil 5 Bulan, Ibu dan Anak Gepeng di Pinrang Dipulangkan ke Makassar

Hamil 5 Bulan, Ibu dan Anak Gepeng di Pinrang Dipulangkan ke Makassar

30 Januari 2026
Wujudkan Pesisir Bersih, TNI-Polri dan Mahasiswa KKN Unhas Bersihkan Sampah di Pantai Mattirotasi

Wujudkan Pesisir Bersih, TNI-Polri dan Mahasiswa KKN Unhas Bersihkan Sampah di Pantai Mattirotasi

30 Januari 2026
Senyum Warga Pinrang Terima Sertipikat Tanah Eks Kawasan Hutan, Bupati: Jangan Dijual!

Senyum Warga Pinrang Terima Sertipikat Tanah Eks Kawasan Hutan, Bupati: Jangan Dijual!

30 Januari 2026
Bupati Sidrap Siap Hadiri Milad Muhammadiyah ke-113, Agendakan Bermalam di Desa Lombo hingga Pasar Murah

Bupati Sidrap Siap Hadiri Milad Muhammadiyah ke-113, Agendakan Bermalam di Desa Lombo hingga Pasar Murah

30 Januari 2026
Musrenbang, Warga Watang Pulu Suarakan Infrastruktur Hingga Layanan Kesehatan

Musrenbang, Warga Watang Pulu Suarakan Infrastruktur Hingga Layanan Kesehatan

29 Januari 2026
Di Bawah Pembinaan LAN, Latsar CPNS Parepare Dijalankan secara Terpadu

Di Bawah Pembinaan LAN, Latsar CPNS Parepare Dijalankan secara Terpadu

29 Januari 2026
Kisah di Balik Layar Mahasiswa Pinrang Bongkar Kredit Fiktif: Diancam hingga Rumah Dicari

Kisah di Balik Layar Mahasiswa Pinrang Bongkar Kredit Fiktif: Diancam hingga Rumah Dicari

29 Januari 2026
Raih UHC Award 2026 Kategori Madya, Wali Kota Parepare: UHC Ini Lahir dari Keberanian

Raih UHC Award 2026 Kategori Madya, Wali Kota Parepare: UHC Ini Lahir dari Keberanian

28 Januari 2026
Detik-detik Evakuasi Pekerja Bangunan di Pinrang yang Tersengat Listrik

Detik-detik Evakuasi Pekerja Bangunan di Pinrang yang Tersengat Listrik

28 Januari 2026
Viral Video Lauk MBG Berulat di Pinrang, Dapur Produksi Ditutup

Viral Video Lauk MBG Berulat di Pinrang, Dapur Produksi Ditutup

27 Januari 2026

Artikel Lainnya

Media Online Pijar News ini Telah Terverifikasi secara Administratif dan Faktual Oleh Dewan Pers

  • Tentang
  • Redaksi
  • Advertise
  • Kebijakan Privacy
  • Disclaimer
  • Kode Etik
  • Pedoman Pemberitaan
  • Perlindungan Wartawan

©2016 - 2025. Hak Cipta oleh PT. Pijar Media Global.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nasional
  • Ajatappareng
  • Pijar Channel
  • Sulselbar
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Opini
  • Teknologi
  • Kesehatan

©2016 - 2025. Hak Cipta oleh PT. Pijar Media Global.