• Tentang Kami
  • Tim Redaksi & Non Redaksi
  • Kerjasama
Kamis, 9 Februari, 2023
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Pijar News
  • Nasional
  • Ajatappareng
  • Pijar Channel
  • Sulselbar
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Opini
  • Teknologi
  • Kesehatan
Pijar News
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Utama Peristiwa

Dua Pekan Sebelum KPK Datang, Kantor Dinas PUTR Sulsel Kebobolan, Benarkah?

Muhammad Tohir Editor: Muhammad Tohir
10:53, 28 Juli 2022
di Peristiwa
Waktu Baca: 2 menit
Dinas PUTR Diduga di Bobol, dan Titik Lokasi yang Diduga di Bobol OTK

Dinas PUTR Diduga di Bobol, dan Titik Lokasi yang Diduga di Bobol OTK

FacebookWhatsappTwitterTelegram

MAKASSAR, PIJARNEWS.COM–Dua pekan sebelum penggeledahan yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Ruang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Sulawesi Selatan (Sulsel) kebobolan.

Seperti diketahui sebelumnya KPK sempat melakukan penggeledahan  Dinas PUTR Sulsel.

Meski sempat enggan mengungkapkan, namun Kepala Dinas PUTR Sulsel Astina Abbas, membenarkan adanya pembobolan yang terjadi sekira dua pekan sebelum pemeriksaan yang dilakukan KPK di di ruang Bina Marga itu.

Baca Juga

Politisi Golkar Marthen Rantetondok Kembali ke DPRD Provinsi Lewat PAW

DPR Provinsi Soroti Keamanan Jalur Kereta Api Sulsel

“Oo Iya, ada tapi sudah lama itu kejadian, sekitar dua pekan sebelum pemeriksaan,” ungkap Astina saat dikonfirmasi via Telpon, Rabu (27/7/2022).

Astina mengaku tidak tau pasti atas kejadian tersebut, sebab ia tidak berada di kantornya saat itu.

“Saya kurang tau pasti itu, karena saya tidak ada di kantor saat itu, coba tanya ke Biro Umum,” terangnya.

Sementara Plt Kepala Sub Bagian Umum, Kepegawaian dan Hukum Dinas PUTR Sulsel, Mustari, membenarkan kejadian itu. Namun menurut Mustari tidak ada barang dan dokumen yang hilang di gedung kantor bina marga itu. “Itu berdasarkan laporan dari teman-teman,” terangnya.

Ia juga mengatakan bahwa tidak ada kaitan dengan pemeriksaan KPK yang dilaksanakan beberapa waktu yang lalu.

“Tidak ada kaitannya dengan pemeriksaan KPK kemarin,” ungkap Mustari saat diwawancarai, Rabu (27/7/2022)

Selain itu lanjutnya, pihak PUTR telah melakukan pelaporan ke Polsek Panakukang.

“Kami sudah laporkan ke polisi untuk di proses, sempat kemarin tidak diterima karena tidak ada kuasa hukumnya dari pihaknya. Tapi sudah diajukan ulang di Polsek Panakukang, silahkan kesana konfirmasi, itu lebih bagus kami merasa terbantu,” Jelasnya

Setelah dilakukan konfirmasi dengan Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Panakukang, Iptu Boby, sempat menampik adanya laporan yang dilimpahkan Dinas PUTR kepada pihaknya.

Iptu Boby mengungkapkan belum mendapatkan laporan yang dilayangkan
Dinas PUTR ke Polsek Panakukang.

“Kapan itu laporan, saya belum dapat itu, Silahkan tanya dulu ?,” kata Boby saat dikonfirmasi via Telpon, Rabu (27/7/2022) pada pukul 16.42 WITA.

Namun setelah dikonfirmasi ulang Via WhatsApp, pada pukul 21.42 Wita, ia membenarkan kejadian itu.

“Sudah saya hubungi anggotaku ada katanya percobaan pencurian, Ada saudaraku,” ungkapnya.

Pembobolan itu menimbulkan tanda tanya, sebab titik yang dibobol menuju pada salah satu ruangan yang sempat diperiksa oleh KPK beberapa waktu lalu.

Pihak kantor juga tidak tahu sama sekali identitas pelaku, padahal pantauan pijarnews.com, Kantor memiliki CCTV yang mengarah pada titik pembobolan.

Itu disampaikan Mustari saat diwawancarai di halaman Kantor PUTR, “kita tidak tau siapa pelakunya,” ungkapnya.

Reporter : Sucipto Al-Muhaimin

Terkait: Dinas PUTRKebobolanKPKSulsel

BERITA TERKAIT

Politisi Golkar Marthen Rantetondok Kembali ke DPRD Provinsi Lewat PAW

2 Februari 2023

DPR Provinsi Soroti Keamanan Jalur Kereta Api Sulsel

2 Februari 2023

Kepatuhan Standar Pelayanan Publik Pemkab Pinrang Tertinggi di Sulsel

24 Januari 2023

Soal Anggaran Baju Dinas, Anggota DPR Provinsi Ini Tidak Tahu, Sementara Sekwan Bungkam

18 Januari 2023

Kakanwil Kemenkumham Sulsel Tekankan BHP Koordinasi Agar Kinerja Damai, Terarah dan Terukur

13 Januari 2023

Perdana di 2023, 6.150 Jagung Sulsel Senilai Rp 30,43 M Diekspor ke Filipina

12 Januari 2023
Selanjutnya

Darling Terpilih Pimpin DPK KNPI Watang Sidenreng, Fadli Odding Minta Dorong Potensi Lokal

Berita Terkini

Advertorial

Subsidi Penerbangan, Mendagri Apresiasi Kebijakan Gubernur Sulsel Tangani Inflasi

9 Februari 2023
Internasional

WNI Asal Bali Ditemukan Meninggal Dunia Usai Gempa M 7,8 Guncang Turki

9 Februari 2023
Hukum

Tersangka Pengeroyok Polisi dan Anaknya di Parepare 11 Orang, Ada Anak-anak

8 Februari 2023
Pemkab Sidrap

Sambut Hari Jadi ke 679 Sidrap, Para Pelajar Unjuk Kebolehan

8 Februari 2023
Sulselbar

HIPMI Pare Komisariat UNM Buka Pendaftaran Bimbingan Belajar Sipamacca 2023

8 Februari 2023

Terverifikasi Administrasi dan Faktual Oleh Dewan Pers

  • Tentang
  • Redaksi
  • Advertise
  • Kebijakan Privacy
  • Disclaimer
  • Kode Etik
  • Pedoman Pemberitaan
  • Perlindungan Wartawan

©2016 - 2022. Hak Cipta oleh PT. Pijar Media Global

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nasional
  • Ajatappareng
  • Pijar Channel
  • Sulselbar
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Opini
  • Teknologi
  • Kesehatan

©2016 - 2022. Hak Cipta oleh PT. Pijar Media Global

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist