• Tentang Kami
  • Tim Redaksi
  • Kerjasama
Selasa, 16 Agustus, 2022
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Pijar News
  • Nasional
  • Ajatappareng
  • Pijar Channel
  • Sulselbar
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Opini
  • Teknologi
  • Kesehatan
Pijar News
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Utama Ajatappareng

Diskominfo Sulsel, PKC PMII Sulsel Kolaborasi Gelar Dialog Literasi Digital, Makin Cakap Digital

Muhammad Tohir Oleh Muhammad Tohir
7 Juli 2022
di Ajatappareng
FacebookWhatsappTwitterTelegram

PAREPARE, PIJARNEWS.COM–Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Sulawesi Selatan (Sulsel), dan Siber Kreasi serta Pengurus Koordinator Cabang (PKC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Sulsel berkolaborasi menggelar dialog “Literasi Digital” Makin Cakap Digital di Balai Seni IAIN Parepare, Kamis (07/07/2022).

Kegiatan yang mengusung tema “Generasi Emas Di Era Transformasi Digital” tersebut merupakan bagian dari program nasional untuk mendukung kemampuan atau kecakapan literasi digital bagi masyarakat khususnya warga PMII di Sulsel.

Hadir dalam kegiatan itu Ketua PKC PMII Sulsel Muhtar Mursalim,
narasumber diantaranya Amson Padolo, S. Sos., M. Si dari Diskominfo Sulsel diwakili oleh A. Faisal, Zulham Arief Tokoh Pemuda Sulsel yang diwakili oleh A. Haswan Saddade Sekretaris KNPI Parepare, Nining Angraeni Jurnalis Tribun Timur, dan Muhammad Najib Ketua AMSINDO Sul-Selbar.

Baca Juga

Menkominfo: Literasi Digital Penting Diterapkan Sejak Dini

Bawa Dua Tuntutan, PC PMII Parepare Gelar Aksi di Jalan Jendral Ahmad Yani

Para tamu undangan dari Kabid Kesbangpol Kota Parepare, Ketua KNPI Kota Parepare diwakili oleh Sekretaris KNPI, Banom NU Fatayat NU dan GP Ansor dan para tamu undangan lainnya serta peserta.

Muhtar Mursalim dalam sambutannya mengatakan, sebagai kader PMII dia meyakini bahwa program yang dicetuskan Kementerian Komunikasi dan Informatika itu untuk meretas masalah literasi digital yang terjadi dimasyarakat hari ini.

“Dengan hadirnya perkembangan teknologi informasi dan komunikasi ini tentu literasi digital menjadi penting, melihat kultural masyarakat hari ini itu juga menjadi salah satu tantangannya,” ungkapnya.

“Program ini menurut pandangan kami merupakan program yang jenius sebagai langkah untuk memberikan edukasi kepada masyarakat ditengah perkembangan teknologi hari ini,” tambahnya.

A. Fasial dalam sambutannya mengatakan, seiring bergulirnya era digitalisasi saat ini, masyarakat mesti mampu mengambil peran.

“Olehnya itu, edukasi terhadap seluruh elemen masyarakat harus dilakukan, kita juga meminta selepas kegiatan ini kita mampu berperan aktif dalam pengembangan teknologi informasi, dengan sopan dan santun serta produktif dalam dunia Maya,” ujarnya.

Reporter: Wahyuddin

Terkait: Cakap DigitalDiskominfoLiterasi DigitalPMII Parepare

BERITA TERKAIT

Menkominfo: Literasi Digital Penting Diterapkan Sejak Dini

29 Juni 2022

Bawa Dua Tuntutan, PC PMII Parepare Gelar Aksi di Jalan Jendral Ahmad Yani

8 Juni 2022

Gandeng Lembaga Penerbit, Disperpus Parepare Gelar Kelas Menulis Esai

31 Mei 2022

Diskominfo Sulsel Kumpulkan Diskominfo Kabupaten/Kota

25 Februari 2022

Target Kategori Menuju Informatif, Diskominfo- SP Sulsel Gandeng KI

12 Februari 2022

Ke Dinas Kominfo Sidrap, Anggota Komisi Informasi Sulsel Beri Masukan

24 November 2021
yasser latief

Berita Terkini

Advertorial

Ucapkan Selamat Hari Pramuka, Wali Kota Parepare Pinta Praja Muda Berkarya untuk Indonesia

16 Agustus 2022
Advertorial

Ungkap Makna Tema HUT ke-77 RI, Taufan Pawe Refleksikan Nilai-nilai Pancasila

16 Agustus 2022
Advertorial

HUT ke-77 Akbar Tandjung, Taufan Pawe Nilai Sosok Panutan Politisi Indonesia

16 Agustus 2022
Pemprov Sulbar

Pemprov Sulbar Gandeng BI Kelola Rest Area di Palipi

16 Agustus 2022
Ajatappareng

HUT ke-4, Ini Dia Sejumlah Pencapaian Bawaslu Parepare

16 Agustus 2022

Terverifikasi Administrasi dan Faktual Oleh Dewan Pers

  • Tentang Kami
  • Tim Redaksi
  • Advertise
  • Kode Etik Internal
  • Pedoman Pemberitaan
  • Perlindungan Wartawan

©2016 - 2022. Hak Cipta oleh PT. Pijar Media Global

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nasional
  • Ajatappareng
  • Pijar Channel
  • Sulselbar
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Opini
  • Teknologi
  • Kesehatan

©2016 - 2022. Hak Cipta oleh PT. Pijar Media Global

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist