PAREPARE, PIJARNEWS.COM – Proses pembangunan Stadion Gelora BJ Habibie (GBH) Parepare kini masih dilakukan, dan menunjukkan progres yang cukup signifikan. Rabu (15/01/2025) rombongan Komisi V DPR RI meninjau langsung progres rehabilitasi.
Rombongan didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Parepare, Muhammad Husni Syam, hadir pula perwakilan Balai Prasarana Pemukiman Wilayah (BPPW) Sulawesi Selatan, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar), serta Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Parepare.
Rombongan tiba di stadion sekitar pukul 16.00 WITA dan disambut oleh pihak kontraktor yang bertanggung jawab atas proyek rehabilitasi. Kontraktor kemudian memaparkan progres pengerjaan melalui penjelasan teknis yang tertera di papan proyek. Dalam kesempatan itu, Teguh Iswara Suardi, anggota Komisi V DPR RI, aktif mengajukan sejumlah pertanyaan terkait kendala yang dihadapi selama proses pembangunan.
Selama kunjungan, rombongan meninjau berbagai bagian stadion, dimulai dari tribun terbuka timur dan berkeliling hingga tribun VIP barat, sambil mengecek kondisi lapangan yang sudah mengalami perubahan signifikan. Teguh menyebutkan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari fungsi pengawasan yang dilakukan oleh anggota dewan.
“Sebagai anggota dewan, kami menjalankan fungsi pengawasan untuk memastikan pembangunan stadion ini berjalan sesuai harapan masyarakat. Kebutuhan fasilitas olahraga yang memadai di Parepare sangat mendesak,” ujar Teguh, yang juga merupakan anak dari H. Suardi Saleh, Bupati Barru, kepada awak media di sela-sela kunjungan.
Rehabilitasi Stadion GBH Parepare menjadi salah satu proyek strategis pemerintah untuk mendukung perkembangan olahraga di Sulawesi Selatan. Teguh mengapresiasi perbaikan yang telah dilakukan sejauh ini dan berharap pengerjaan proyek dapat selesai tepat waktu.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Parepare, Muhammad Husni Syam, yang turut mendampingi, menyampaikan dukungannya terhadap proyek tersebut. Ia menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan pihak pelaksana untuk mewujudkan stadion yang representatif bagi masyarakat.
“Kami optimis bahwa hasil akhir dari rehabilitasi ini akan memenuhi ekspektasi masyarakat Parepare. Kolaborasi antara berbagai pihak terus kami tingkatkan untuk memastikan proyek ini rampung sesuai jadwal,” ujar Husni.
Husni juga menambahkan bahwa kunjungan Komisi V DPR RI ini menegaskan perhatian pemerintah pusat terhadap pembangunan infrastruktur olahraga di daerah. “Semoga dengan berbagai perbaikan yang telah dilakukan, Stadion GBH Parepare dapat menjadi salah satu ikon olahraga di Sulawesi Selatan,” tutup Husni. (Sd/adv)