• Tentang Kami
  • Tim Redaksi
  • Kerjasama
Minggu, 29 Januari, 2023
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Pijar News
  • Nasional
  • Ajatappareng
  • Pijar Channel
  • Sulselbar
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Opini
  • Teknologi
  • Kesehatan
Pijar News
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Utama Ajatappareng

Angka Lakalantas di Parepare 2021-2022 Meningkat, Umumnya Pengendara Roda Dua

Muhammad Tohir Editor: Muhammad Tohir
5 Desember 2022
di Ajatappareng
FacebookWhatsappTwitterTelegram

PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Data angka kecelakaan lalulintas (Lakalantas) tahun 2021-2022 di Kota Parepare mengalami peningkatan.

Hal itu disampaikan oleh, Kanit Gakkum Satlantas Polres Parepare, IPDA Amiruddin, SH. saat ditemui, di Kantor Satlantas Polres Parepare, Jl. Andi Isa No.3, Ujung Sabbang, Kec. Ujung, Kota Parepare, Senin (5/12/2022).

Amiruddin mengatakan, peningkatan lakalantas di Parepare itu disebabkan oleh beberapa faktor, salah satu faktornya adalah karena proses pembatasan mobilitas masyarakat pasca pandemi Covid-19 mulai dihilangkan atau dan tidak dibatasi lagi.

Baca Juga

Sempat Dikejar, Terduga Pencuri Kotak Amal Masjid di Soreang Parepare Diamankan, Alasan Mencuri Karena Ini

25 Pejabat Administrator Pengawas dan Fungsional Dilantik Wali Kota Parepare, Ini Nama-namanya

“Awalnya di masa pandemi kita membatasi aktivitas mobilitas masyarakat diluar, sehingga angka kecelakaan cenderung menurun. Tapi setelah dinyatakan endemi, mobilitas pembatasan masyarakat mulai dihilangkan, sehingga terjadi volume tingkat kecelakaan,” kata Amiruddin.

Amiruddin mengungkapkan, dari data, angka kecelakaan pada umumnya dialami atau terjadi pada pengendara roda dua. “Angka kematian pada tahun 2021 itu sebanyak 15 orang selama satu tahun. Untuk tahun 2022 hingga bulan 11 kemarin, angka kematian mencapai 18 orang,” bebernya.

“Dari data itu, berarti angka kematian meningkat, sekian persen,” ujarnya.

Untuk mengurangi dan menurunkan angka lakalantas di Kota Parepare, Amiruddin mengimbau agar masyarakat tetap taat menaati aturan lalulintas.

“Itu semata-mata demi keselamatan kita bersama. Lakalantas itu tidak ada yang menginginkan, tapi itu terjadi pasti karena diawal oleh suatu pelanggaran. Dengan adanya pelanggaran itu, kemungkinan besar terjadi kecelakaan,” pesannya.

Dihubungi terpisah, Kasatlantas Polres Parepare, Iptu Muhammad Arafah mengimbau masyarakat Parepare untuk selalu menaati peraturan berlalu lintas. Khususnya kelengkapan motor dan surat-surat kendaraan.

“Pengunaan helm, kelengkapan motor, dan surat kendaraan itu penting untuk keselamatan pengendara sendiri dan pengguna jalan lainnya,” kata Muhammad Arafah. (why)

Terkait: LakalantasPareparePolresSatlantas

BERITA TERKAIT

Sempat Dikejar, Terduga Pencuri Kotak Amal Masjid di Soreang Parepare Diamankan, Alasan Mencuri Karena Ini

26 Januari 2023

25 Pejabat Administrator Pengawas dan Fungsional Dilantik Wali Kota Parepare, Ini Nama-namanya

25 Januari 2023

Lantik Pejabat, Wali Kota Parepare Ajak Terjemahkan Tema Rakornas Kepala Daerah se-Indonesia

25 Januari 2023

Berkelahi di Cafe, Satu Warga Sidrap Meninggal Tiga Luka-luka, Polisi Amankan Barang Bukti Ini

23 Januari 2023

Pasar Murah Pemkot Parepare Bakal Hadir Tiap Pekan, Ini Lokasinya

22 Januari 2023

Tabrak Pohon Mangga di Pinrang, 4 Penumpang Meninggal

22 Januari 2023
Selanjutnya

Tingkat Kehilangan Air Masih Tinggi, Perumda Air Minum Kota Makassar Tingkatkan Skill Karyawan

Berita Terkini

Ajatappareng

Mentan SYL Sampaikan Pesan Presiden Jokowi tentang Pengendalian dan Penaggulangan PMK Nasional 2023

29 Januari 2023
Nasional

KTT Asean 2023 Digelar di Labuan Bajo, Kapolda NTT Minta Masyarakat Ciptakan Suasana Aman

29 Januari 2023
Advertorial

Mendagri Sebut Komposisi Pendapatan APBD Sulsel TA 2023 Tergolong Kuat

29 Januari 2023
Ajatappareng

Barru Zero Kasus PMK, Bupati Sebut Kasus Jembrana Jadi Perhatian

29 Januari 2023
Ajatappareng

Mentan SYL Ungkap Peternakan yang Ternaknya Mati karena PMK Digantikan

29 Januari 2023

Terverifikasi Administrasi dan Faktual Oleh Dewan Pers

  • Tentang
  • Redaksi
  • Advertise
  • Kebijakan Privacy
  • Disclaimer
  • Kode Etik
  • Pedoman Pemberitaan
  • Perlindungan Wartawan

©2016 - 2022. Hak Cipta oleh PT. Pijar Media Global

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nasional
  • Ajatappareng
  • Pijar Channel
  • Sulselbar
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Opini
  • Teknologi
  • Kesehatan

©2016 - 2022. Hak Cipta oleh PT. Pijar Media Global

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist